Polsek Tanete Riattang Kawal Keamanan Sholat Tarawih di Masjid Songkok Recca -->
Cari Berita

Polsek Tanete Riattang Kawal Keamanan Sholat Tarawih di Masjid Songkok Recca


Bugiswarta.com, Bone
– Dalam upaya menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Personel Polsek Tanete Riattang melaksanakan pengamanan sholat Tarawih di Masjid Songkok Recca, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Jeppe'e, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, pada Rabu (5/3/2025).


Pengamanan ini dilakukan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Bone, sebagai langkah preventif untuk mencegah gangguan kamtibmas selama pelaksanaan ibadah. 


Iptu Pawawoi, S.H., selaku Perwira Pengendali (Padal) yang memimpin pengamanan, menegaskan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat bertujuan untuk memastikan pelaksanaan ibadah tetap berlangsung tertib, aman, dan kondusif.


"Kami berkomitmen untuk terus hadir selama bulan Ramadhan, memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan di sekitar lokasi masjid," ujar Iptu Pawawoi.


Selain menjaga keamanan, personel kepolisian juga berinteraksi dengan jemaah, mengajak masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor dan menjaga ketertiban selama pelaksanaan ibadah.


Pengamanan sholat Tarawih ini menjadi bagian dari komitmen Polsek Tanete Riattang dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam menciptakan suasana ibadah yang khusyuk dan nyaman selama bulan suci Ramadhan.