Gerindra mendorong agar kesenian Tiban di Kabupaten Blitar tetap dilestarikan, di tengah gempuran teknologi informasi saat ini.
Hal itu disampaikan politisi Partai Gerindra saat membuka gelaran Kesenian Tiban bertajuk “Budaya yang Harus Dijaga dan Dilestarikan” di Desa Sawentar, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Minggu (11/9/2022).
Acara itu pun dihadiri oleh Sekretaris DPD Gerindra Jatim Kharisma Febriansyah dan Anggota DPRD Kabupaten Blitar Ratna Dewi Nirwanasari.
“Kami meminta kesenian Tiban ini adalah budaya yang harus dijaga dan dilestarikan,” kata Anggota DPRD Jatim, Ferdian Reza Alvisa anggota Fraksi Gerindra DPRD Jatim ini.