Salah satu warga setempat, Nurfaika mengatakan saat ditemui di sela-sela acara silahturahim, kalau dirinya sangat senang apalagi bisa dialog langsung dengan Mizar.
"Ibu-Ibu di kampung ini sangat antusias menyambut dan berdialog langsung dengan Bapak Mizar Roem, orangnya baik dan "Masega lo" (murah senyum)" ungkapnya.
Lebih lanjut ia membeberkan kalau ibu-ibu langsung banyak curhat dengan berbagai persoalan hidup yang dijalani dan dialami di Desa Biroro ini.
"Tadi banyak ibu-ibu yang langsung curhat dengan Bapak Mizar Roem, sekaligus mendo'akan semoga bisa terpilih jadi Bupati dan memperjuangkan harapan-harapan ibu-ibu," tutupnya.
BURHAN/MULIANA AMRI