Pertandingan Lamuru VS Patimpeng Berujung "Adu Jotos" -->
Cari Berita

Pertandingan Lamuru VS Patimpeng Berujung "Adu Jotos"

BUGISWARTA.com, Bone---Dua kesebelasan yang bertanding di Stadion Lapatau, Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat, dalam memperebutkan piala AFP 2017, Kamis 11 mei 2017, namun sayangnya ditengah keseruhan pertandingan, kedua kesebelasan yang bertanding Lamuru FC VS Patimpeng FC kembali  mencederai repotasi Persepak bolaan di Kabupaten Bone, lantaran mempertontonkan perkelahian ditengah lapangan antar pemain.

Seharusnya,  permainan sepok bola yang digemari oleh seluruh masyarakat dijadikan sebagai ajang pemersatu dan memepererat persaudaraan, namun sebaliknya kedua tim menunjukkan ketidak sportifitasnya sebagai pemain sepak bola.

Abbi, penonton menyayangkan sikap pemain yang tidak sportif. "ini pemain bikin malu timnya, bermain tidak sportif dia itu tidak layak ikut bertanding karena tidak bisa kontrol emosinya"kata Abbi

Perkelahian terjadi saat Kecematan Lamuru di langgar di dekat kotak pinalti, saat pemain hendak melakukan tendangan, tiba-tiba ditengah lapangan sudah ramai dan melerai kedua pemain akibat perkelahian didepan mulut gawan Patimpeng.

Akibat perkelahian tersebut, Pertandingan sempat dihentikan beberapa menit untuk meredam emosi pemain, hingga pertandingan dilanjutkan tim kesebelasan Patimpeng berhasil menggondol kemenengan atas Kesebelasam Lamuru dengan agregat gol 2:0.

HAMZIR/SYAHRUDDIN