Stadion Andi Wana dibanjiri Masyarakat Soppeng -->
Cari Berita

Stadion Andi Wana dibanjiri Masyarakat Soppeng

BUGISWARTA.com, Soppeng --Sambut Hari Jadi Soppeng (HJS) ke-756 tahun yang berpusat di Stadion H. Andi Wana ‎dibanjiri oleh masyarakat Soppeng sejak pagi, dalam rangka pembukaan HJS. 23 Maret 2017.

Stadion tua tanpa rehab ini, dibanjiri oleh masyarakat dari berbagai pelosok untuk melaksanakan kegiatan tahunan masyarakat Soppeng ini.

Berdasarkan pantauan dari Bugiswarta.com sejak pukul 08:00 WITA empat penjuru mata angin di jalanan menuju ke pusat acara dalam keadaan macet.

Sembari menunggu acara dimulai, masyarakat Soppeng yang hadir serta tamu undangan sedang menyaksikan atraksi drum band dari berbagai sekolah.

"Kami disini sejak pagi, karena rumah kami jauh jadi datang lebih awal", kata Ari warga Marioriawa di Lapangan Gasis Soppeng.
 
USMAN AL-KHAIR/MULIANA AMRI