Ketua KAHMI Sinjai Ajak Kader HMI Tunjukkan Jati Dirinya -->
Cari Berita

Ketua KAHMI Sinjai Ajak Kader HMI Tunjukkan Jati Dirinya

H. Taiyyeb Mappasere Saat Membawakan Sambutan Pada Pelantikan HMI Cabang Persiapan Sinjai
BUGISWARTA.com, Sinjai---Ketua Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sinjai terpilih yang juga merupakan Sekretaris Daerah Sinjai H. Taiyyeb Mappasere mengharapkan agar kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sinjai dapat mewujudkan jati dirinya. Jumat, 24 Februari 2017.

Hal ini juga disampaikan oleh Taiyyeb saat memberikan sambutannya pada pelantikan pengurus HMI Cabang Persiapan Sinjai di gedung pertemuan Sinjai.

Baca Juga : Pung Etti : Peran BUMDES harus Dimaksimalkan
"Sebagai kader kita semua harus sadar betapa pentingnya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika. Saya juga mengajak kepada semua kader HMI untuk mewujudkan jati dirinya dan  senantiasa tetap berada pada jalur konstitusi organisasi", Taiyyeb menuturkan.
"Mempertegas Tujuan HMI, Membangun Daerah" adalah tema yang diusung dalam kegiatan pelantikan. Pelantikan ini dihadiri oleh pengurus Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sinjai, pengurus Badan Koordinasi unsur Forkopimda Sinjai, pengurus KNPI Sinjai, dan organisasi kemahasiswaan di Sinjai.

IZHAR/MULIANA AMRI