Prof Andi Niartiningsih : Pangkas Raja-Raja Kecil di Fakultas -->
Cari Berita

Prof Andi Niartiningsih : Pangkas Raja-Raja Kecil di Fakultas

Koordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof Andi Niartiningsih, MP (ketiga dari kiri) foto bersama dengan pimpinan PTS di arena Muswil V APTISI Wilayah IX-A di Makassar, Sabtu (22/10/2016). (foto:yahya)

MAKASSAR, Bugiswarta.com‎--Salah satu masalah yang dihadapi kampus PTS adalah otonomi fakultas yang berdampak pada pengelolaan SDM dan keuangan yang sulit diikelola rektorat.'' Raja-raja kecil di fakultas  itu harus secepatnya dipangkas ''.

Demikian ditegaskan Kordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof Dr Andi Niartiningsih, MP, pada acara Muswil V APTISI Wilayah IX-A Sulawesi, Sabtu (22/10/2016) d Hotel  Clarion.

Dijelaskan masalah lain dihadapi PTS adalah masih adanya lulusan pemegang ijazah tidak terdaftar di pangkalan data Dikti.  Upload data dosen harus juga dilakukan secara rutin, bukan hanya data mahasiswa.

''Ada pengalaman seorang dosen sudah lama meninggal dunia tetapi masih tetap terima sertifikasi dosen. Ini berarti upload data terbaru tidak dilakukan di kampus besangkutan'' tegas Andi Niartiningsih.

Masalah lain dihadapi PTS adalah antara nama yayasan sebagai badan penyelenggara di Pangkalan Data Dikti dengan nama yayasan yang saat ini sedang berjalan tidak sama, ada alih kelola yayasan  tetapi tidak dilaporkan, tegas Mantan Dekan Fakultas Perikanan Unhas ini.

"Kampus di jajaran Kopertis IX berjumlah 353, baru 17 perguruan tinggi terakreditasi institusi dengan nilai B, sedangkan akreditasi dengan nilai C baru 82, sisanya belum terakreditasi, "ungkap Andi Niar.

Laoran : (yahya)
Editor Usman

 ‎