STIE Pioneer Manado Target Terima 100 Maba -->
Cari Berita

STIE Pioneer Manado Target Terima 100 Maba

MANADO, Bugiswarta.com -- Menyambut tahun akademik 2016, target mahasiswa baru yang akan diterima paling banyak 100 orang. Jumlah tersebut disesuaikan dengan rasio dosen dan sarana serta prasarana kampus yang dimiliki. Demikian ditegaskan Ketua Prodi Manajemen STIE Pioneer Manado, Drs.Laurens Mambu, SE, M.Si, ditemui di kantor Kopertis IX Sulawesi, Makassar 4 Juni 2016.

Dijelaskan, jauh hari pihak prodi manajemen cukup gencar melakukan sosialisasi pengenalan kepada calon mahasiswa di SLTA Kota Manado dan sekitarnya. Selain itu, alumni yang menyebar ribuan di seluruh pelosok Sulawesi Utara dan sekitarnya juga sangat membantu almamaternya mengajar keluarga dan relasi di kampus, tandas magister dari PPs Universitas Sam Ratulangi Manado ini.
           
Kampus mengelola dua prodi yakni, S1 Manajemen dan Akuntasi. Kedua prodi itu telah mendapat akreditasi dari BAN-PT.  Manajemen kampus setiap saat melakukan inovasi dalam pembelajaran termasuk menyesuaikan kurikulum dengan tuntutan dunia pasar kerja, ungkap pria kelahiran Manado 1970 ini. 

(wahab/yahya)