SINJAI, Bugiswarta.com -- Malang niang nasib Irwan (30) Sopir mobil pickup warna hitam asal Manipi bersama bapaknya Judrah Sinjai barat ini nyaris babak belur di hajar oleh pemuda asal Sinjai Utara sore tadi, Jumat, 3/6/2016
Persoalannya sepele saja,Irwan yang sedang antri hendak mengisi solar di SPBU Biringgere Sinjai utara tiba-tiba di tonjok oleh seorang pemuda yang mengendarai mobil sedan warna silver.
Keterangan yang di himpun menyebutkan jika awalnya Irwan duluan datang dan ingin mengisi solar mobilnya,
"tetapi karna di suruh memutar oleh pegawai SPBU maka dia memutar mobilnya saat itu Pemuda yang mengendarai mobil warna silver sudah ada di depannya sehingga Irwan membunyikan Klakson mobilnya mungkin karna itulah pemuda tersebut marah dan tiba-tiba turung dari mobilnya dan memukul Irwan bersama dengan temannya,bapaknya irwan yaitu pak judrah juga kena pukulan karna mencoba melerai perkelahian,Pemuda itu kalau ndak salah Kemenakannya Anggota DPRD sinjai" ujar Ali Saksi mata kejadian
Sementara itu Irwan yang di temui menuturkan jika saat ini mereka sudah berdamai.
"Ndak usah di perpanjang,yang saya sesalkan saya sih ndak jadi masalah namun tadi orang tua saya juga dipukul,saya dari pasar sentral belanja dan hendak kembali ke Manipi " ujarnya.
Perkelahian yang menyita perhatian warga dan pengguna jalan ini akhirnya di damaikan oleh Pihak polres Sinjai yang datang karna laporan dari warga
Izhar/Usman.