SOPPENG, Bugiswarta.com -- Momentum hari sumpah pemuda 28 Oktober 2015 Sejumlah OKP, Ormas dan Pelajar berkumpul di Cafe Prima Jl. Kalino Kabupaten Soppeng untuk mengikuti gerakan sosialisasi pemilih yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam bentuk diskusi pendidikan poltik pemilih.
Dalam diskusi yang menghadirkan perwakilan dari masing-masing OKP, Ormas dan pelajar dari perwakilan sekolah dipandu oleh komisioner KPU Soppeng Hasby dengan narasumber Komisoner KPU Provinsi Mardiana Rusli dan Dosen Komunikasi UIN Alauddin Makassar Dr. Firdaus Muhammad MA.
Tema yang menjadi sentral diskusi yaitu Kualitas Daftar Pemilih Tetap dan Peran Strategis Kaum Muda dalam berpartisipasi pada pilkada Soppeng, tahun 2015.
"DPT Soppeng merupakan DPT terbaik di Sul-Sel, jadi kalau ada info bahwa ada masalah DPT di Soppeng, itu tidak benar, "Kata Mardiana Ruslis saat membawakan materi.
----------------------------
Usman