Soppeng Bugiswarta-Usungan partai berlambang pohon beringing hingga saat ini masih misterius siapa calon bupati yang akan mengendarainya. Kendati semua kader golkar soppeng mengusung ketua DPD-nya Andi Kaswadi namun hingga saat ini belum ada kepastian.
Hal ini pun diakui Sekertaris DPD II Golkar Soppeng, Yahya Daud mengaku belum mengatahui nama calon Bupati Soppeng usungan DPD I Golkar Sulsel.
"Saya belum tahu siapa yang diusung dinda," ungkap Yahya melalui via seluler Rabu (01/07).
Yahya menambahkan, sampai hari ini belum ada pengumuman usungan calon Bupati dan Wakil Bupati Soppeng karena pengusungan baru sampai di DPD I Sulsel.
"Nanti setelah dari DPP baru ada," ungkapnya.
Laporan La Barakka