Pemuda Muhammadiyah Mendesak Siti Nurbaya untuk Serius Mengurusi Hutan. -->
Cari Berita

Pemuda Muhammadiyah Mendesak Siti Nurbaya untuk Serius Mengurusi Hutan.

Jakarta,Bugiswarta-- Kerusakan hutan yang terjadi di Indonesia sudah menjadi hal lumrah, kebutuhan untuk bertahan hidup membuat para penduduk membuka lahan di dalamnya atau para pengusaha yang mengutamakan keuntungan ekonomi dengan penebangan pohon secara besar-besaran yang tentunya akan merusak hutan yang ada di tanah air ini.

Bertepatan dengan hari Bumi 22 April yang jatuh pada hari rabu Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup Andi Fajar Asti mendesak Kementrian Kehutanan dan Lingkungan hidup Yang di pimpin oleh Ibu Siti Nurbaya untuk serius mengurusi Hutan Indonesia sebagai bentuk penyelamatan bumi.

"Hutan di negeri ini sudah sangat kritis, dari data pemerintah memperlihatkan setiap tahunnya setidaknya 1,1 Hektar atau 2 persen dari hutan di Indonesia  menyusut dan kini tinggal tersisa 130 juta hektar yang dimana sekitar 42 juta hektar sudah habis di tebang. "Terang Andi Fajar

Lebih lanjut kata dia bahwa Jika hal ini dibiarkan maka 10 atau 20 tahun kedepan Hutan dinegeri ini akan habis, ibu menteri harus serius dalam penanganan kerusakan hutan.

"Bukan hanya melakukan penanaman pohon yang entah dimana dan apakah pohon itu tepat sasaran tapi hal penting yang harus dilakukan adalah pencegahan pada hutan tersebut" lanjutnya

Keaneka ragaman hayati yang terdapat di Hutan di Indonesia yang akan hanya menjadi kenangan kelak jika tidak ada ketegasan dari pemerintah terhadap pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab itu.

Hutan sangat penting posisinya dalam menjaga suhu bumi dan sangat berkontribusi pada percepatan perubahan iklim.

"Jika ini terjadi maka terjadi pemanasan global yang mengancam kehidupan manusia di bumi.  Hari ini adalah momentum peringatan hari bumi yang harus menjadi semangat untuk kita semua untuk terus menjaga kelestarian hutan sebagai bentuk penyelamatan bumi dari kepunahan. " tegas Andi Fajar

Sudirman Mappiare.