Sekda Sinjai Sikapi Issu Jual Beli Jabatan -->
Cari Berita

Sekda Sinjai Sikapi Issu Jual Beli Jabatan

Sekda Sinjai Taiyyeb Mappasere (Kedua Kanan) saat Menghadiri Pelantikan Pejabat Sinjai
Sinjai. Bugiswarta.com -- Terkait adanya isu yang menuding ada pejabat yang menentukan posisi dan jabatan di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada pelantikan pejabat yang dilaksanakan pada malam pergantian tahun baru, Sabtu malam tanggal 31 Desember baru-baru ini, dan bahkan ada isu bahwa ada aksi beli jabatan dengan nominal yang tinggi hingga mencapai ratusan juta rupiah. Terkait hal tersebut H. Taiyeb langsung angkat bicara, Ia membantah bahwa apa yang diisukan itu tidak benar, apalagi menyangkut jual beli jabatan.

Sekda Sinjai, H. Taiyeb A Mappasere yang ditemui, Selasa (1/1/2016) menegaskan bahwa posisi sekda hanya sebatas melakukan pengusulan. Pengangkatan pejabat eselon II  di kabupaten/kota berdasarkan aturan dan uji kompetensi, dan ditetapkan oleh Bupati selaku Pejabat Pembina Kepegawaian.

" Untuk itu saya minta tidak usah lagi ada yang berasumsi macam-macam terkait pelantikan kemarin. Semua kita lakukan sesuai prosedur yang ada," terangnya.

Sementara itu, disinggung terkait oknum yang menyebarkan informasi tersebut, Sekda meminta Inspektorat Sinjai memanggil dan memeriksa pejabat bernama Supardi, karena diduga menyebarkan informasi yang tidak benar tersebut.

" Saya akan meminta pihak Inspektorat untuk panggil dan periksa Supardi, termasuk pejabat yang menyebarkan informasi tidak benar terkait pelantikan pejabat," tutur Taiyeb. Saat menyebutkan nama Supardi, sekda tidak menjelaskan lebih detail tempat supardi bertugas.

Lebih lanjut, Taiyeb mengatakan bahwa terkait persoalan tersebut, pihaknya akan menyelesaikan persoalan itu di Inspektorat, namun jika belum terselesaikan, terpaksa dibawa ke ranah hukum.

Sebelumnya Bupati Sinjai melantik pejabat di Lingkup Pemerintah Kabupaten Sinjai sesuai Perubahan Struktur Organisasi Tata kerja (SOTK) di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Sinjai Sabtu malam (31/12) lalu.

32 Pejabat pimpinan pratama (eselon II) dan 146 jabatan administrator (eselon III) Untuk menempati Posisi dan Jabatan Baru di Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai.

Laporan : Izhar
Editor.    : Usman Al Khair