Sertijab ISC, IMM Kota Makassar Bahas Gerakan Kemanusiaan -->
Cari Berita

Sertijab ISC, IMM Kota Makassar Bahas Gerakan Kemanusiaan

MAKASSAR, Bugiswarta.com -- Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhamadiyah (IMM) kota Makassar melalui bidang sosial pemberdayaan masyarakat menyelenggarakan serah terima jabatan badan semi otonom IMM Social Care (ISC) di Student Center Fakultas Kedokteran UNISMUH Makassar, Jumat 30/12/2016.

Peralihan kepengurusan ini dari ketua demisioner Riskayanti amd. Ak. beralih kepada ketua baru Sri Wahyuni amd. Keb. 

Serah terima ini dirangkaikan dengan Dialog Kader mengangkat tema "Kemahasiswaan dan Humanitas" dengan narasumber dokter muda A.Muh Rifqi Ismulail S.Ked sebagai sekertaris bidang SPM DPD IMM Sulsel dan Abdul Gafur Ketua Umum PC IMM Kota Makassar.

Dalam dialog ini membahas tentang IMM di tengah penderitaan kemanusiaan dan K.H Ahmad Dahlan sebagai spirit gerakan humanitas.

"saya berharap ISC kedepan dapat memberikan segala yang terbaik bagi Warga Indonesia khususnya di Kota Makassar,"Kata Ketua bidang SPM IMM Kota Makassar Gunawan

Dia menuturkan bahwa gerakan ISC Imm tidak hanya terfokus pada bencana alam akan tetapi juga melakukan gerakan yang berkaitan dengan wujud teologi Al-Maun.

"Bukan hanya kejadian alam yang akan kami perhatikan, tetapi juga salah satu fokus ISC adalah tentang kebijakan pemerintah yang menyangkut permasalahan kemanusian", tutupnya.‎

Laporan Usman Al-Khair