Hari Ibu Soppang Raih Penghargaan Gubernur -->
Cari Berita

Hari Ibu Soppang Raih Penghargaan Gubernur

SOPPENG, Bugiswarta.com -- Peringatan Hari Ibu ke 88 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulawesi Selatan,Sejumlah daerah mendapatkan penghargaan antara lain Kabupaten Soppeng yang diserhkan Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.

Penghargaan yang diterima Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Soppeng dalam acara ini, berupa penilaian Pemkab Soppeng dalam membina Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak, serta penghargaan sebagai inisiator sekolah ramah anak untuk SD 1 Lamappoloware dan Puskesmas ramah anak untuk Puskesmas Sewo, Selasa, (27/12/2016)

"penghargaan diterima oleh Wakil Bupati Soppeng Supriansa," kata Kabag Humas dan Protokol Pemkab Sopppeng Ilham kepada bugiswarta.com, Selasa 27/12/2016.

Ini merupakan bentuk kerja keras pemerintah yang digawangi instansi terkait serta partisippasi aktif dari masyarakat dalam mendukung program pemerintah.

“Penghargaan ini untuk Masyarakat Kabupaten Soppeng yang sudah mendukung program pemerintah dalam memberyakan Perempuan dan Perlindungan Anak,”ungkapnya

LAPORAN USMAN AL-KHAIR